Mengukur Tekanan Pegas Katup
Pegas katup digunakan menutup katup. Pegas katup juga menjaga kestabilan kerja katup dan membuat lifter selalu kontak secara tepat dengan camshaft.
Pegas katup adalah tipe pegas helik di mana kadang-kadang dipasang bersama-sama pegas lainnya (pegas rangkap dua). Pegas rangkap dua digunakan untuk menghindari penggunaan pegas yang besar dan mengakibatkan kerusakan.
Beberapa pegas katup mempunyai lingkar lilitan lebih rapat pada salah satu ujungnya. Pegas ini dibuat untuk mengurangi sentakan sehingga pegas dapat bekerja dengan potensial penuh. Pemasangan pegas ini adalah bagian lingkar lilitan yang lebih rapat pada bagian cylinder head (dibagian bawah).
Pengujian
Pegas katup perlu diuji pakah masih beroperasi dengan baik. Tegangan pegas adalah pemeriksaan yang penting di mana di butuhkan pada cylinder head yang direklamasi (Re conditioning).
Pada sebagian besar motor balap, pegas katupnya selelu diperiksa pada engine balap setelah selesai balap atau selama kegiatan balap.
Apabila pegas katup sudah lemah dibandingkan ke spesifikasi dapat menghasilkan sentakan katup atau katup menjadi rusak. Apabila pegas katup terlalu kuat akan merusak camshaft.
Pengujian pegas katup meliputi :
a) panjang bebas
b) Tekanan kerja
c) Kesikuan
Spesifikasi dapat ditentukan pada buku m annual pabrik. Baca dengan teliti buku manual dimana beberapa pabrik memberi dua spesifikasi beban kerja pegas katup. Tinggi pegas terpasang atau tinggi pegas terendah.
Bilamana memeriksa tinggi bebas pegas katup adalah menggunakan jangka sorong. Catat tinggi bebsa seluruh pegas katup dan perbandingan dengan spesifikasi pada buku manual pabrik untuk menentukan ServisUntuk mengukur tekanan kerja pegas katup adalah dengan menggunakan valve spring tester. Tekanan pegas dapat di periksa dengan memberi tekanan apda alat valve spring tester (Gambar 1).Kesikuan pegas katup juga harus diperiksa. Untuk mengukur kesikuan pegas katup ditempatkan di atas meja perata, dan alat siku di tempatkan sekitar sisi pegas katup. Ketidak sikuan di tempatkan sekitar sisi pegas katup. Ketidak sikuan pegas katup tidak boleh melebihi 2 mm. Lihat Gambar 2.
Gambar 1 : Mengukur Tekanan Pegas Katup
Gambar 2 : Mengukur Kesikuan Pegas Katup
Apabila pegas katup sudah rusak sesuai pemeriksaan di atas maka pegas katup harus diganti (beberapa pegas katup ada yang ditambah Sim untuk mendapatkan tekanan yang diinginkan.
0 Response to "Mengukur Tekanan Pegas Katup"
Posting Komentar